Akses artikel Premium dengan menjadi member BelajarAstro KLUB, daftar di sini!

Saran pencarian

3 November 2023: Planet Jupiter Mencapai Jarak Terdekat dari Bumi

Hari ini, 3 November 2023 pukul 11:55 WIB, planet Jupiter mencapai jarak terdekatnya dari Bumi kita.
Planet Jupiter. Kredit NASA, ESA, A. Simon, M.H. Wong

InfoAstronomy - Hari ini, 3 November 2023 pukul 11:55 WIB, planet Jupiter mencapai jarak terdekatnya dari Bumi kita. Walau begitu, kita baru bisa melihatnya di langit mulai Matahari terbenam sore ini. Adakah dampaknya?

Fenomena ini dikenal sebagai oposisi. Dalam konteks astronomi, oposisi terjadi ketika suatu objek di tata surya kita, dalam hal ini Jupiter, berada pada sisi berlawanan dari Matahari dari pengamatan kita di Bumi.

Dalam istilah sederhana, ini berarti bahwa Matahari-Bumi-Jupiter sedang sejajar dalam garis lurus di bidang tata surya, dengan Bumi di tengah. Dengan begitu, inilah momen ketika jarak antara planet Bumi dan Jupiter berada paling dekat dalam orbitnya.

Kira-kira seperti ini ilustrasinya:

Ilustrasi oposisi Jupiter, skala diabaikan. Kredit: Bob King

Oposisi Jupiter terjadi karena perbedaan dalam periode orbit planet-planet dalam mengitari Matahari di tata surya kita. Orbit Jupiter lebih besar dari orbit Bumi, sehingga waktu yang diperlukan Jupiter untuk mengelilingi Matahari lebih lama daripada waktu yang diperlukan Bumi.

Karena Bumi bergerak lebih cepat dalam orbitnya sehingga mampu "mengejar" Jupiter, akan selalu ada momen di mana Bumi akhirnya menyusul dan lewat di antara Jupiter dan Matahari. Itulah saat oposisi terjadi.

Oposisi Jupiter terjadi sekitar setiap 399,5 hari, atau sekitar setiap 13 bulan, yang mana merupakan periode waktu yang diperlukan bagi Bumi untuk kembali ke posisi relatif yang sama terhadap Jupiter dan Matahari. Jadi, oposisi Jupiter selalu terjadi telat 1 bulan setiap tahunnya.

Melihat Jupiter Saat Oposisi

Dalam posisi oposisi, Jupiter terlihat hampir sepanjang malam. Itu terjadi tentu saja karena letaknya berlawanan dengan Matahari di langit, yang berarti ia akan terbit pada saat Matahari terbenam, dan akan terbenam pada sekitar waktu Matahari terbit esok harinya. Jupiter pun akan mencapai titik tertinggi di langit sekitar tengah malam waktu setempat.

Namun, bahkan ketika ia berada pada titik terdekatnya dengan Bumi, mustahil untuk membedakannya sebagai titik cahaya yang lebih mirip bintang jika kamu mengamatinya dengan mata telanjang. Kamu perlu teleskop untuk bisa melihat Jupiter lebih jelas lengkap dengan satelit-satelit alaminya.

Posisi Jupiter. Kredit: InfoAstronomy.org

Adakah Dampaknya?

Oposisi Jupiter bukan fenomena yang berbahaya, sehingga tidak ada dampak negatif apapun yang terjadi. Buktinya, kamu sadar tidak tahun 2022 kemarin ada oposisi Jupiter pada bulan September? Apakah saat itu kamu merasakan dampak tertentu?

Walau begitu, ada beberapa manfaat ketika oposisi Jupiter terjadi, yaitu:

Pengamatan Lebih Baik: Salah satu pengaruh paling langsung adalah bahwa oposisi Jupiter membuat planet ini terlihat 30% lebih terang daripada ketika ia berada di konjungsi superior. Fenomena ini membuat oposisi Jupiter menjadi waktu yang ideal untuk pengamatan astronomi dan pemotretan planet raksasa gas terbesar di tata surya kita ini.

Penelitian Ilmiah: Oposisi Jupiter juga menjadi waktu yang penting bagi para ilmuwan dan peneliti astronomi. Mereka dapat memanfaatkan momen ini untuk mengamati Jupiter dengan lebih detail, memeriksa badai atmosfernya, mengukur perubahan dalam sistem cincinnya, dan mempelajari bulan-bulan besar yang mengelilingi planet ini.

Itulah oposisi Jupiter. Selamat mengamati!

Sumber:
  • Hine, R. (2022). Recent Advances in Astronomy. Yearbook of Astronomy 2023, 189.
  • Jones, B. (2022). Yearbook of Astronomy 2023. Yearbook of Astronomy 2023, 1-352.
  • Stockman, L. M. (2020). The Planets in 2023. Yearbook of Astronomy 2021, 78.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.